PROFIL PARTAI > | VISI MISI PARTAI >> | MAKNA LAMBANG PARTAI >>>
MAKNA LAMBANG PARTAI AMANAT NASIONAL (PAN)

Lambang PAN berupa matahari putih dengan 32 pancaran sinar, dengan latar belakang bujur sangkar berwarna biru tua dengan tulisan PAN dan nama partai di bawahnya.



Secara umum, lambang tersebut merupakan simbolisasi bahwa PAN membawa suatu pencerahan baru menuju masa depan yang lebih baik.

1. Matahari melambangkan sumber cahaya dan sumber kehidupan.

2. Warna putih merupakan ekspresi dari kebenaran, keadilan, dan semangat baru.

3. Pancaran sinar merupakan refleksi dari kemajemukan.

4. Bujur sangkar berwarna biru tua merupakan cerminan laut dan langit yang merefleksikan kemerdekaan dan demokrasi.


 
Top