Perayaan Natal PAN, rencananya akan digelar Minggu (22/12/2013) besok. Rencananya, Ketua Umum Hatta Rajasa akan menghadiri perayaan di Manado Convention Center (MCC) Jalan Pierre Tendean (Boulevard) Manado.

Rencananya, sebelum perayaan akan diadakan penanaman pohon sebagai bentuk peduli lingkungan di Airmadidi Kabupaten Minahasa Utara, pemberian diakonia (bingkisan) untuk beberapa panti asuhan, panti jompo dan gereja.

Perayaan Natal Partai Amanat Nasional (PAN) yang kedua akan dipusatkan di Manado. Dipilihnya ibukota Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) ini karena kemajemukan dan toleransi umat beragama yang tinggi.

Dengan tema 'Kasih Tidak Memandang Perbedaan, Torang Samua Basudara', perayaan Natal PAN di Manado merupakan bagian dari misi untuk menegaskan karakteristik partai yang inklusif dan majemuk, bukan partai yang berdasarkan agama tertentu.

Menurut Hasibuan, mereka menyadari di beberapa tempat termasuk di Sulut, masyarakat masih menganggap PAN sebuah partai agama. "Itu tidak betul, saya tegaskan itu tidak betul, jadi PAN adalah terbuka, inklusif, dan perayaan Natal tahun ini di Manado merupakan bagian dari komitmen kami," tegas Hasibuan.

Menurutnya, PAN dibawah kepemimpinan Hatta Rajasa punya komitmen kuat untuk menegaskan jati diri sebagai partai terbuka. Untuk itu, PAN harus menjadi rumah besar bagi seluruh warga bangsa, apapun latar belakang, ras maupun agamanya.

"Toleransi adalah misi penting PAN jika ingin besar dimasa depan. Kami percaya Indonesia di kemudian hari menjadi sebuah negara demokratis yang kuat, adil, sejahtera, juga untuk menegaskan PAN adalah partai terbuka bukan partai agama" terangnya.
 
Top