Freedom Foundation mensimulasikan duet Jokowi-Akbar Tandjung sebagai capres-cawapres dan mengklaim pasangan itu memiliki elektabilitas mencapai 44,6 persen. Survei pesanan?

"Nggak," bantah peneliti Freedom Foundation Ali Munhanif. Hanif mengatakan ada beberapa tokoh yang jadi penyandang dana. Namun dia menolak untuk mengungkap sosok penyandang dana itu. Dari penyandang dana swadaya yang terdiri dari beberapa tokoh yang nggak bisa saya sebut yang peduli terhadap pembangunan bangsa.

Freedom Foundation membuat simulasi pasangan capres cawapres dengan Ical dan Akbar sebagai tokoh utama. Ical coba dipasangkan dengan berbagai tokoh, begitu juga dengan Akbar Tandjung.

Simulasi Ical sebagai capres dipasangkan dengan beberapa tokoh:
ARB-Jokowi 33,7%
ARB-Prabowo Subianto 32,5%
ARB-Dahlan Iskan 29,6%
ARB-Megawati Soekarnoputri 27,1%
ARB-Mahfud MD 24,5%
ARB-Akbar Tanjung 21,2%
ARB-Pramono EW 17,6%

Simulasi Akbar dipasangkan sebagai cawapres dengan beberapa tokoh (dalam persen):
Jokowi-Akbar Tanjung 44,6%
Prabowo-Akbar Tanjung 28,3%
Dahlan Iskan-Akbar Tanjung 23,9%
ARB-Akbar Tanjung 21,2%
Mahfud MD-Akbar Tanjung 14,4%
Megawati-Akbar Tanjung 11,7%
Pramono-Akbar Tanjung 5,6%
 
Top